Harianmahakam.com – Samarinda. Walikota Samarinda, Dr. H. Andi Harun, terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik dan ketertiban kota. Salah satu langkah nyata yang diambil adalah melakukan inspeksi mendadak (sidak) terkait masalah parkir di sejumlah lokasi strategis di Kota Samarinda.
Menurut data terbaru dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Samarinda, pelaksanaan sidak ini bertujuan untuk menindaklanjuti keluhan warga terkait parkir liar dan aturan yang tidak konsisten.
Sejak Januari 2025, Walikota Samarinda, Andi Harun telah turun langsung ke lapangan untuk mengevaluasi pengelolaan parkir di berbagai titik, mulai dari pusat perbelanjaan, kawasan perkantoran, hingga tempat wisata yang kerap mengalami kemacetan akibat parkir sembarangan.
Melihat gencarnya kegiatan penertiban yang dilakukan oleh sang Walikota, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Samarinda, Joko Wiratno memberikan tanggapannya.
“Kami telah melihat tindakan nyata yang di lakukan oleh Pak Wali dan Dishub untuk turun langsung di beberapa titik lokasi, diantaranya Jalan Panglima Batur dan Jalan KH. Khalid sekitar seminggu yang lalu.” Ungkapnya.
Menurut Joko Wiratno, Pak Walikota telah mengambil tindakan tegas dengan beberapa pihak terkait untuk terus melakukan penertiban dengan memperketat pengawasan, serta mengoptimalkan penggunaan teknologi dalam sistem parkir.
“Kita bisa melihat beberapa langkah yang telah diambil antara lain pemasangan mesin parkir otomatis di taman Samarendah dan penyuluhan kepada pengelola parkir mengenai kewajiban mereka untuk mengikuti aturan yang ada, terlihat ketika belum lama ini Pak Andi Harun turun langsung untuk memastikan bahwa pengelolaan parkir sesuai dengan ketentuan yang berlaku, dan memberikan rasa aman serta nyaman bagi masyarakat yang menggunakan fasilitas umum,” Tambahnya.
Langkah ini mendapatkan apresiasi dari warga Samarinda yang mengaku seringkali terganggu oleh parkir liar yang menyebabkan macet di sejumlah titik. Dengan adanya sidak dan perhatian langsung dari pihak berwenang, diharapkan masalah parkir yang telah lama menjadi keluhan publik dapat segera teratasi.
Penulis : Marno
Editor : Hidayat