etmanews.com – Samarinda. Hingga hari keempat layanan titipan barang dan makanan, layanan kunjungan virtual dan layanan zoom meeting WBP dengan Pengunjung / keluraga berjalan dengan sangat baik dan lancar. Terbukti dengan antusias pengunjung yang datang selain menitipkan barang dan makanan mereka juga menikmati fasilitas layanan zoom meeting.
Para pengunjung memang tidak dapat berjumpa secara langsung dengan WBP yang merupakan keluarga, kawan dan sahabat mereka, namun pihak Lapas telah menyediakan fasilitas tatap muka melalui zoom meeting, sedangkan untuk masyarakat yang tidak berkunjung ke Lapas, mereka dapat bertatap muka melalui layanan video call yang juga telah disiapkan pihak Lapas sejak hari pertama hari raya Idul Fitri 1443 H.
Berbeda dengan hari ketiga, pada hari keempat ini jumlah pengunjung Lapas kembali meningkat, hal itu dapat dipahami karena hari ini Kamis, 05/05/2022 merupakan hari terakhir layanan khusus hari raya Idul Fitri dilaksanakan, selanjutnya untuk layanan penitipan barang dan makanan serta layanan video call akan berjalan normal seperti semula.
Kalapas Kelas IIA Samarinda, M. Ilham Agung Setyawan menyatakan, bahwa sesuai dengan informasi yang sebelumnya telah disampaikan kepada para WBP terkait dengan layanan khusus hari raya Idul Fitri hanya dilaksanakan selama empat hari.
“Jadi seminggu sebelum Hari Raya Idul Fitri, kami sudah mensosialisasikan kepada para WBP untuk disampaikan kepada pihak keluarga, bahwa layanan titipan barang dan makanan, layanan kunjungan virtual dalam bentuk video call dan layanan zoom meeting bagi pengunjung Lapas hanya dilaksanakan selama empat hari, dari hari pertama yaitu 1 syawal – 4 syawal 1443 H bertepatan dengan tanggal 2-5 Mei 2022 M. Artinya hari ini merupakan hari terakhir.” Ujarnya.
Disinggung mengenai layanan yang diberikan selama empat hari terakhir, Kalapas mengatakan bahwa sesuai dengan komitmen bahwa mereka (petugas Lapas) akan memberikan pelayanan yang maksimal sampai hari terakhir final.
“Sehubungan dengan layanan khusus Idul Fitri, sudah menjadi tugas sekaligus komitmen kami untuk memberikan pelayanan yang maksimal sampai hari terakhir. Kalau saya istilahkan ya Maksimal sampai Final.” Tanda Kalapas lulusan AKIP angkatan 28 itu.(red.hai)